International Conference on Science and Technology ICST 2015

Eastparc Yogyakarta, Rabu dan Kamis (11-12) November Badan Penerbit dan Publikasi (BPP) UGM sukses menyelenggarakan Internasional Conference and Science Technology (ICST) 2015. ICST merupakan international conference pertama yang diselenggarakan oleh pihak universitas sebagai bentuk dukungan bagi civitas akademika untuk dapat meningkatkan publikasi jurnal internasional. Dalam pidatonya, Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si. selaku ketua ICST 2015 menyampaikan bahwa Universitas Gadjah Mada sangat mendukung program ICST 2015 sebagai sarana dialog internasional dalam berbagai topik di bidang sains dan teknologi.

Acara pembukaan dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc., Ph.D. yang di dampingi oleh Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si. selaku ketua ICST 2015 dan Prof. Drs. Harno Dwi Pranowo, M.Si., Dr.rer.nat. selaku Kepala Badan Penerbit dan Publikasi (BPP) UGM.
Seminar ini diikuti oleh 234 makalah yang tidak hanya berasal dari Universitas Gadjah Mada, melainkan juga dari pemakalah luar Universitas Gadjah Mada.

Pada seminar ICST 2015, mengundang enam keynote speaker; Dr. Isao (Riken Nishina Center, Japan), Assoc. Prof. Ika Dewi Ana, Ph.D. (UGM), dan Prof. Muhamad Mat Salleh (Malaysia) yang memberikan materi pada hari pertama, Rabu 11 November sedangkan Prof. Dr. Eng. Khairurrijal (ITB), Prof. Dr. Fumio Hamada (Japan) dan Assoc. Prof. Ing. Mag. Dr. Thomas Hofer (Austria) memberikan materi pada hari kedua, Kamis 12 November.