Pada Kamis 13 Januari 2017 BPP menyelenggarakan pelatihan OJS (Online Journal System) bertempat di Ruang Lab lantai 2 Direktorat Sistem dan Sumberdaya Informasi (DSSDI) UGM. Pelatihan ini masih dalam agenda besar BPP untuk menyatukan semua jurnal online di UGM agar terintegrasi ke dalam OJS. Mengingat masih banyak jurnal online di UGM yang belum terintegrasi ke dalam UGM Online Journal Systems. Dalam pelatihan ini hadir sebagai pembicara sekaligus pembimbing, Bapak Andrian Dion Priadi, S.Kom dari Tim Pengelola OJS (Open Journal Systems). Ada dua agenda dalam pelatihan ini. Agenda yang pertama yaitu membimbing para pengelola mulai dari men set up jurnal online, memperbaiki tampilan jurnal, hingga mengisi setiap instrument yang tersedia pada UGM Online Journal System. Dalam pengisian instrument, Bapak Andrian menyampaikan pentingnya menyamakan format penulisan dan standard review dari setiap masing-masing jurnal agar seluruh jurnal di UGM menjadi seragam. “BPP sebaiknya mengeluarkan tata naskah dinas soal format penomoran, contoh surat, aturan-aturan, untuk menyeragamkan, standar review, format penulisan, kalau bisa satu UGM semuanya sama”

Kemudian setelah istirahat makan siang pelatihan dilanjutkan dengan pendaftaran indeksasi pada DOAJ (Directory Online Access Journal) melihat masih banyak jurnal online dari peserta yang hadir belum terindeks oleh DOAJ. (Mifta)