Badan Penerbit dan Publikasi UGM pada hari Jumát-Sabtu, 22-23 Maret 2019 menyelenggarakan workshop ‘Koordinasi Integrasi dan Sinkronisasi Basis Data Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P2M)’ tertempat di Hotel Puri Asri, Magelang. Kegiatan ini diselenggarakan untuk mengembangkan SIMASTER agar lebih terintegrasi, berkesinambungan antar unit. Workshop tersebut dihadiri oleh pimpinan dan tim pengembang dari Direktorat Penelitian (Dit Lit), Badan Penerbit dan Publikasi (BPP), serta Direktorat Sistem dan Sumber Daya Informasi (DSSDI) UGM. Dalam sambutannya Kepala BPP menyampaikan bahwa diharapkan dengan adanya system database yang teritegrasi dapat memudahkan akses data yang cepat, valid dan menghasilkan program yang memudahkan proses pengajuan hibah, pengecekan, dan pelaporan yang friendly users, menghasilkan laporan beneficiary, data Key Performanace Indicator (KPI) yang valid dan realtime. Sehingga dengan adanya wokshop koordinasi system database ini diharapkan dapat menciptakan sistem basis data terintegrasi yang memudahkan pengguna dalam mendapatkan data. [Syahrul/Nopi]
BPP Selenggarakan Workshop ‘Koordinasi Integrasi dan Sinkronisasi Basis Data Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P2M)’
Tags:
2019